Program Vaksinasi Covid-19 di wilayah Kabupaten Padang Pariaman telah berjalan, seperti halnya yang di lakukan Babinsa Koramil 05/Lubuk Alung Kodim 0308/Pariaman Serka Al Asyhari melakukan pendampingan dan memantau kegiatan Vaksinasi yang di laksanakan di PT KAI wilayah Pasar Tradisional Lubuk Alung Kecamatan lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman, oleh Tim Nakes Puskesmas Lubuk Alung.
Kamis, (25/11/2021)

Kegiatan pendampingan yang dilakukan Babinsa Serka Al Asyhari adalah upaya dalam rangka memberikan rasa aman bagi warga tentang program Vaksinasi tersebut.

Vaksin Covid-19 ini aman dan halal, saya berharap warga yang akan menerima Vaksinasi ini agar bersikap tenang, efek samping dari Vaksinasi ini biasanya hanya sedikit mengantuk dan perasaan lapar saja karena saya sudah di vaksinasi jadi saya sudah merasakannya," ujar serka Al Asyhari.

Saat ini Vaksinasi Covid-19 di fokuskan kepada pelayan publik pedagang dan lansia, para pedagang dan orang tua atau lansia. Dalam pelaksanaannya akan di laksanakan langsung oleh Tenaga Medis dari Puskesmas Lubuk Alung," jelas Babinsa

Menurut Koordinator Vaksinasi, jumlah Vaksin Covid-19 yang kita terima masih terbatas untuk tahap ini kita prioritaskan kepada pelayan publik termasuk perangkat desa yang belum di vaksin yang berada di kecamatan Lubuk Alung para pedagang dan lansia,” jelasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top