MANTAP! Polisi Ditpolairud Bantu Nelayan Terdampar Kehabisan BBM di Teluk Buo
Padang - Pada hari Selasa (9/12/2025), personel Direktorat Polairud (Ditpolairud) Polda Sumatera Barat menunjukkan aksi nyata sebagai "Polisi Penolong" di perairan Teluk Buo.
Aksi cepat tanggap ini dilakukan oleh kru Kapal Polisi (KP) Nagari III - 3008 saat berpatroli. Mereka mendapati sebuah perahu jaring nelayan Teluk Buo yang mengalami kendala serius karena kehabisan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan terombang-ambing.
Tanpa menunggu lama, kru KP Nagari III - 3008 segera merapat dan memberikan pertolongan. Petugas melakukan penarikan perahu nelayan tersebut hingga ke lokasi yang aman.
Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Ditpolairud untuk memberikan pelayanan terbaik serta menjamin keselamatan masyarakat nelayan yang beraktivitas di laut.
"Bantuan ini memastikan para nelayan dapat kembali ke darat dengan selamat dan melanjutkan aktivitas mereka. Ini adalah tugas kami, Polisi hadir untuk masyarakat," ujar Dirpolairud Polda Sumbar Kombes Pol Marsdianto.
