Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dukung Ketahanan Pangan KODAERAL II Panen Ikan Nila dan Penebaran Bibit Baru



Padang -Komandan Kodaeral II Laksamana Muda TNI Sarimpunan Tanjung didamping Ketua Jalasenastri Daerah Kodaeral II Gabungan Koarmada RI Ibu Endang Sarimpunan Tanjung bersama segenap Prajurit Kodaeral II dan Pengurus Jalasenastri Kodaeral II melaksanakan panen ikan nila dan penebaran bibit ikan nila yang baru di Lahan Ketahanan Pangan Kodaeral II Jl. Sutan Syahrir Rawang Jondul Kota Padang pada Kamis, 29 Januari 2026. 

Pada kesempatan itu Komandan Kodaeral II menyampaikan bahwa Program Ketahanan Pangan merupakan bagian dari fungsi pertahanan negara dengan mewujudkan ketersediaan bahan pangan yang kuantitas dan kualitasnya terjamin untuk kebutuhan masyarakat. 

Diantara kegiatan pembinaan potensi masyarakat maritim adalah membantu masyarakat didalam menyediakan sumber bahan pangan secara mudah dengan memanfaatkan lahan pekarangan yang ada termasuk budidaya ikan nila.  Kodaeral II melalui  Dinas Teritorialnya telah melaksanakan Program Ketahanan Pangan salah satunya Budidaya Ikan Nila dengan tujuan pemenuhan gizi masyarakat. Disamping itu kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat sekaligus mewujudkan kemanunggalan TNI Angkatan Laut Kodaeral II dengan masyarakat wilayah kerja Kodaeral II. 

Turut menghadiri kegiatan tersebut Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Barat, Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Rektor Univ. Eka Sakti dan Rektor Univ. Taman Siswa Padang.  

Dispen Kodaeral II.