Kodaeral II Lanjutkan Pembersihan Akses Jalan Jorong Pasar yang Tertimbun
Padang — Tim Satgas Gulbencal Kodaeral II melanjutkan pembersihan akses jalan Jorong Pasar di wilayah Kenagarian Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Kamis (15/1/2026).
Kegiatan pembersihan melibatkan Tim Satgas Gulbencal Kodaeral ll yang dibantu oleh masyarakat sekitar yang terdampak banjir. Tebalnya material sedimen yang menutupi akses jalan membutuhkan tenaga dan semangat yang tinggi dari Para Personel untuk terus berupaya membersihkan material baik kayu, batu, pasir maupun tanah/lumpur yang masih menutupi akses jalan utama warga.
Dengan terbukanya kembali akses jalan masyarakat tersebut diharapkan dapat menunjang kelancaran kegiatan serta memudahkan mobilitas warga setempat.
Dengan Kehadiran Satgas Gulbencal Kodaeral ll ini diharapkan mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat sekaligus wujud kepedulian TNI AL dalam membantu penanganan dampak bencana alam di wilayah Kabupaten Agam.
Dispen Kodaeral II
