Tanah Datar-sumateraline.com- Pesta Demokrasi di Kabupaten Tanah Datar, tepatnya di Nagari Guguak Malalo, Kecamatan Batipuah Selatan pada pertengahan Desember ini akan dilaksanakan pemilihan Wali Nagari Periode 2022-2028.

Dalam Pilwana kali ini diikuti oleh tiga calon, diantara ketiga tersebut ada salah seorang tokoh milenial yang ikut dalam pemilihan, dia adalah seorang tokoh muda yang menjanjikan yakni Zulkhairi. SH yang juga merupakan seorang Aktivis dikampusnya semasa kuliah. 

Ari begitu sapaan akrabnya mengatakan tujuan dan maksud menjadi salah seorang kanidat wali nagari adalah untuk membangun kampung halaman, mewujudkan nagari kampung Guguak Malalo sebagai nagari percontohan di Kabupaten Tanah Datar dan nagari yang maju serta masyarakat sejahtera.

“Mengabdikan diri kepada masyarakat sebagai dorongan utama saya mencalonkan diri sebagai wali nagari. Untuk itu, saya ingin menciptakan pengelolaan keuangan yang baik, transparansi anggaran, mengerjakan pembangunan skala prioritas dan merata,” katanya.

Berbekal dorongan dari berbagai pihak, pengalaman di berbagai organisasi dan menjadi aktivis semasa kuliah Ari yang mengemban nomor urut 3 tersebut memberanikan diri mendaftar sebagai Calon Wali Nagari Guguak Malalo, Kecamatan Batipuah Selatan Periode 2022-2028.

‘’Walaupun masih tergolong muda, apabila masyarakat memberikan amanah, saya optimis akan bisa bekerja dengan semua pihak dalam membangun dan memajukan nagari,’’ ungkap pria 27 tahun tersebut. .

Ari merupakan lulusan kuliah di Fakuktas Hukum Universitas Taman Siswa Kota Padang.(SRP)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top