Tanah Datar-sumateraline.com (16/01-2022)

Wabup Richi Aprian, SH. MH didampingi Elno Pemri.SE.MSi sekretaris Parpora dan Kabid Ekraf Isma Efriyenti.SE hadiri pembukaan gelanggang rang Mudo 2 Nagari Labuah Kecamatan Lima Kaum Kabupaten Tanah Datar pada Sabtu (15/01) jam 19:00 Wib.

Dipembukaan tersebut Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian sampaikan, pemerintah Tanah Datar sangat apresiasi dan ucapkan selamat kepada panitia dan masyarakat rang Mudo Nagari Labuah atas terlaksananya festival budaya gelanggang rang Mudo 2 seperti ini.

Ini merupakan suatu contoh bahwa rang Mudo Nagari Labuah dapat menjadi contoh bagi masyarakat yang muda di Tanah Datar ini perlu di apresiasi, kenapa penting kita apresiasi anak-anak muda ini, hampir sebagian besar anak muda kita belajar kesini.

"Tidak seperti yang di bayangkan orang-orang luar, rang Mudo Nagari Labuah mereka berhasil berkumpul melakukan visi misi mereka membuat suatu program, Insyaallah kami dari pemerintah Kabupaten Tanah Datar siap mendukung ini akan di jadikan agenda tahunan," ucap Wabup Richi Aprian.



Sebelumnya E.N Khatib Pamuncak Wali Nagari Labuah sampaikan, kami merasa terharu dengan kegiatan yang di adakan oleh generasi muda kita Nagari Labuah, partisipasi dan semangat mereka sangat luar biasa, kami tidak percaya dan tidak membayangkan acara ini seperti ini meriahnya, kalau Allah berkehendak tidak ada yang tidak mungkin.

Malam ini acara gelanggang rang Mudo mudah-mudahan diberkahi oleh Allah hendaknya, kami ingin sampaikan kepada Wakil Bupati kerena kami lihat seluruh anak muda Nagari Labuah dalam melaksanakan kegiatan ini nampaknya peralatan mereka tidak mencukupi.

"Untuk itu kami berharap pemerintah memberikan support untuk melaksakan kegiatan ini bisa mereka laksanakan satu kali dalam satu tahun, ini sudah kali kedua dilaksanakan tahun ini. Perlu juga kami sampaikan Pak Wabup waktu kedatangan Bupati Eka Putra ke Indo Jolito disambut oleh  sanggar tari rang Mudo  Nagari Labuah," ujar Wali Nagari E.N Khatib Pamuncak.

Semetara itu Syariful Ishlah ketua pelaksana gelanggang Rang Mudo mengatakan, kegiatan gelanggang Rang Mudo managakan nan lapuak maramu nan tasuruak (menegakan yang sudah lapuk, menyusun yang sudah tersimpan).

Galanggang Rang Mudo 2 mulai dilaksanakan di tahun 2021. Tahun ini merupakan tahun kedua pelaksanaanya, dampaknya untuk Nagari Labuah menjadi lebih inovatif dan memiliki identitas sendiri. Ada sesuatu yang bisa disajikan kepada masyarakat dan dapat menarik atensi dari masyarakat lokal dan luar nagari labuh.

"Event ini juga diharap memberikan dampak baik bagi perekonomian masyarakat Labuah khusunya untuk para pengusaha UMKM, karena galanggang rang mudo 2 melibatkan UMKM," kata ketua Pelaksana.

Nampak hadir Wabup Richi Aprian, Kadis Parpora yang diwakili Sekretaris Elno Pemri.SE.MSi, Kabid Ekraf Isma Efriyenti.SE Camat Lima Kaum, Walina Nagari, ketua KAN Nagari Labuah H. Eri Dt. Majo Indo nan kuruik, BPRN, Bundo Kanduang, pemungka masyarakat Nagari Labuah (007-n).

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top