Padang- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memperkuat infrastruktur untuk mendukung perekonomian dan mendorong pemerataan pembangunan nasional secara padat karya melalui pemberdayaan masyarakat petani dalam rehabilitasi, peningkatan dan/atau pembangunan jaringan irigasi, yang dilakukan secara partisipatif, terancana, dan sistematis. Hal tersebut terangkum dalam Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI). BWS Sumatera V Padang kemudian melaksanakan Sosialisasi P3-TGAI TA 2023 bersama Walinagari / Lurah yang bertindak sebagai Penerima Kegiatan P3-TGAI pada Rabu (05/04).

Sosialisasi tingkat Balai ini bertujuan untuk menjelaskan maksud, tujuan, dan tahapan pelaksanaan P3-TGAI agar tercapai sasaran kegiatan tersebut. “Sosialisasi tingkat Balai penting dilaksanakan dalam hal orientasi dan sinkronisasi pelaksanaan P3-TGAI agars etiap unsur pelaksana dapat bersinergi dengan harapan kegiatan dapat berjalan lancar, mencapai sasaran dan prinsip-prinsip pelaksanaan P3-TGAI” Kata M. Dian Alma’ruf, S.Si, ST,MT membuka kegiatan Sosialisasi selaku Kepala BWS Sumatera V Padang.

Menghadirkan narasumber dari Direktorat Bina OP SDA, Walinagari dan Tim Pelaksana Balai (TPB) dari Unsr Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten/Kota menyimak materi yang disampaikan langsung oleh Elroy Koyari, ST,MT dari Subdit Wilaya I Direktorat Bina OP dan PPK OP SDA IV. Kedepannya diharapkan pelaksanaan P3-TGAI dapat berjalan lancar dan sesuai dengan pedoman serta petunjuk teknis yang telah disampaikan. (humas)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top