Rumkit Tarmizi Taher Lantamal II Padang Terima Bantuan Ambulance dari Bank Mandiri 

Padang - PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk menyerahkan bantuan berupa 1 unit Kendaraan Ambulance pada Rumah Sakit Angkatan Laut (AL) Dr. dr Tarmizi Taher, Kamis (2/5/2021) di Lobi Poliklinik RS AL Dr. Dr Tarmizi Taher.

Bantuan ambulance dari Bank Mandiri tersebut langsung diterima oleh Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut Danlantamal Il Padang Laksamana Pertama TNI Syufenri.S.Sos., M. Si.

Penyerahan bantuan dilakukan oleh Vice President Pusat Bank Mandiri Persero Tbk. Emmy Rosana beserta tim kepada Danlantamal Il yang disaksikan oleh Kapus Pusat Kodifikasi Baranahan Kemhan Laksma TNI Mochamad Taufik Hidayat, S.T.,M.Si.

Pemberian bantuan ini  sebagai salah satu implementasi kerja sama antara  PT Bank Mandiri Persero Tbk dengan TNI AL yang tertuang dalam Perjanjian Kerja Sama PKS atau yang telah berlangsung lama dan setiap tahunnya diperbaharui.

Disela-sela kegiatan tersebut Komandan Lantamal lI mengucapkan terima kasih, atas bantuan berupa 1 unit Ambulans dari Bank Mandiri yang mana nantinya akan dioperasikan oleh Rumkital DR. dr. Tarmizi Taheryang merupakan bagian dari Lantamal lI Padang”, ungkapnya.

“Semoga dengan tambahan bantuan satu unit Ambulans ini, Rumkital DR. dr. Tarmizi Taher Lantamal ll dapat mempergunakan sebaik-baiknya, juga bisa menunjang  operasional kegiatan Rumkit DR dr H Tarmizi Taher serta Lantamal lI dalam bidang kesehatan serta dapat menunjang layanan kesehatan Prajurit Lantamal Il dan Masyarakat umum yang memerlukan”, lanjutnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, para PJU, Kadis/Kasatker, pihak Bank Mandiri dan tamu undangan lainnya.

Dispen Lantamal II.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top