Tanah Datar-Sumateraline. Com (07 Juni 2024) 

Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kabupaten Mandahiling Natal (Madina) menyerahkan bantuan bencana alam senilai Rp. 20.500.000 diterima Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE. MM., di Gazebo, Indo Jolito, Batusangkar, Jumat (7/6/2024).

Dikesempatan itu, Bupati Eka Putra mengucapkan rasa terima kasihnya kepada IKM Kabupaten Madina atas bantuan yang diberikan untuk masyarakat terdampak banjir bandang bandang dan tanah longsor di Tanah Datar.

"Atas nama Pemerintah Daerah, kami mengucapkan rasa terima kasih kepada IKM Kabupaten Madina yang ikut meringankan beban masyarakat terdampak banjir bandang dan tanah longsor di Luhak Nan Tuo ini," ujar Bupati Eka Putra.

Tidak hanya itu, Bupati Eka Putra mendo'akan IKM Kabupaten Madina selalu diberikan kemudahan dalam mejalankan niatnya melakukan kebaikan antar sesama.

"Insya Allah, apa yang dilakukan IKM Kabupaten Madina adalah ibadah, mudah-mudahan dibalas pahala yang berlipat ganda oleh Allah SWT," ujar Bupati Eka Putra.

Sementara itu, Ketua DPD IKM Kabupaten Madina Harmansyah Tanjung mengatakan bantuan senilai Rp. 20.500.000 berbentuk sembako, obat-obatan, pelengkapan mencuci dan lainnya.

"Kami sengaja datang secara langsung dari Kabupaten Mandahiling Natal lewat jalur darat untuk menyerahkan bantuan banjir bandang dan tanah longsor di Tanah Datar. Semoga bantuan ini, dapat membantu saudara-saudara kami di Tanah Datar," ujarnya.

Ia pun menambahkan bahwa bantuan tersebut, berasal dari perantau Minangkabau di Sumatera Utara, "Bantuan ini, dari masyarakat Minangkabau di Sumatera Utara, ada dari tebing tinggi, medan, tapanuli tengah dan dua fakultas UIN Syahada padang sidempuan," ujarnya. (**) 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top