Padang-sumateraline.com- Bertujuan mencegah penularan Covid-19 dilingkungan sekolah, Sekolah Menengah Pertama Negeri(SMPN) 17 Padang lakukan vaksin bagi siswa dan siswi agar tidak terpapar Covid-19.

Kepala Sekolah SMPN 17 Padang Lilis Suwarti, M.Pd mengatakan, dengan mengikuti vaksinasi itu, maka akan tercipta kekebalan kelompok atau herd immunity. Dengan demikian, hal itu sama saja membuka peluang agar terwujudnya pembelajaran tatap muka (PTM).

“Yang nantinya, proses pendidikan yang namanya belajar tatap muka akan segera terwujud, apa bila sudah di vaksin dan keadakan kita sudah memungkinkan untuk sekolah seperti biasa” lanjut wanita bersahajah tersebut. 

Semula semua guru-guru berharap sekolah kembali bisa tatap muka, karna kerinduan guru akan suasana lokal berisi dengan belajar seperti biasa. 

Semoga dengan dilakukan vaksin ini merupakan langkah awal persiapan menuju sekolah kembali pulih seperti biasa, pungkasnya.(SRP) 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top